TEST KECEPATAN TEMPLATE BLOG MOBILE 📱, MANA LEBIH AKURAT TESTMYSITE ATAU PAGE INSIGHT?

Zaman sudah mobile 📱 , Google sudah memberikan warning dan akan memfinalti blog yang tidak mobile. 84% orang mengakses dan membaca di internet pada saat ini adalah via mobile hape atau ponsel ketimbang laptop apalagi desktop yang gedenya minta ampun. Namun membuka dan membaca halaman web di ponsel juga sering terbentur pada tampilan yang minim alias tidak optimal dan kecepatan yang tidak maksimal.

Itulah mengapa istilah responsive dan mobile friendly menjadi populer dikalangan blogger dan websider. Kita akan membahas yang mana diantara dua tool Goole dibawah berikut yang paling tepat untuk menguji kecepatan loading blog mobile 📱 kita, mana yang lebih baik untuk tes kecepatan blogger mobile?
untuk tes kecepatan blog khusus moible atau pada ponsel, tool ini paling tepat untuk test kecepatan blog pada perangkat seluler terutama pada jaringan kecepatan internet 3G
Tentu saja masing masing memiliki kelebihan, namun dua duanya tidak akan bisa membuat site kita menjadi cepat. Kecepatan blog kita pada saat zaman serba mobile 📱 ini tergantung beberapa hal, misal:
  1. Blog harus responsive dan yang jelas harus mobile friendly, test blog mobile anda dengan memasukan alamat atau URL nya DISINI
  2. Kode kode didalam blog tertulis rapi, valid dan telah ditulis dengan benar.
  3. Tidak banyak direct link, pengalihan page landing dsb
  4. dll, hanya misal, pokoknya banyak deh, namun tetap bisa kita atasi.
Pengujian dapat kita lakukan melalui tool yang telah disediakan oleh Google:

1. PAGESPEED
Pagesped menguji kecepatan loading sekaligus dua opsi, yakni kecepatan halaman website atau blogger pada saat di buka melalui layar besar seperti laptop atau PC desktop maupun sekaligus pada saat di buka melaui mobile (hape atau ponsel)

Test kecepatan blog baik pada perangkat laptop maupun seluler, dengan segala kecepatan jaringan internet
PageSpeed terbaru menganalisa kecepatan blog sobat berdasarkan data lab yang dianalisis oleh lighthouse, Kecepatan yang di tes adalah berdasarkan semua jaringan: wi fi, jaringan seluler dsb. Cobalah test kecepatan blog sobat DISINI

Dengan menggunakan tool yang satu ini sobat akan mengetahui kecepatan loading halaman blog sobat secara umum, namun karena tidak setiap orang atau setiap wilayah negara memiliki kecepatan loading internet yang sama, maka tool ini tidak dapat dijadikan acuan yang tepat untuk mengetahui kecepatan blog kita yang sebenarnya. 

TESTMYSITE
TestMySite melakukan test khusus berdasarkan kecepatan loading blog mobile pada saat dibuka melalui hape, menurut saya site ini lebih mewakili kecepatan blog mobile kita yang sebenarnya dan mendekati akurat. 

Kecepatan diukur dengan jaringan seluler 3G yang menurut prediksi tetap akan dipergunakan oleh mayoritas pengguna seluler dan internet diseluruh dunia hinga tahun 2021 Silahkan test kecepatan blog sobat di SINI

Kesimpulan: MENGAPA KECEPATAN ITU PENTING. 
Untuk menguji kecepatan blog mobile ya di TestMySite, kita juga bisa menerima laporan site kita secara teratur via email jika kita mau. 

Jika blog sobat bisa mencapai kecepatan 3, artinya blog sobat akan sangat di prioritaskan oleh Google. Blog saya (editblogtema.net) ini saja hanya dapat mencapai kecepatan mobile 📱 pada hitungan 5s, itu masih terbilang "good" walaupun belum lagi "Excellent" jika telah berhasil mencapai kecepatan 3s

sebagai gambaran mengapa kecepatan blog mobile itu penting dan mengapa itu membuat trafik blog anda sepi:
  1. 1s ke 3s risiko pentalannya adalah 32%
  2. 1s ke 5s risiko pentalannya adalah 90%
  3. 1s ke 6s risiko pentalannya adalah 106%
  4. 1s ke 10s risiko pentalannya adalah 123%
Terpental berarti blog anda tidak sampai diakses, dilihat dan dibaca, tapi DITINGGALKAN! Coba periksa lagi kecepatan blog anda menggunakan TestMySite.

Namun jika blog sobat masih pada radius kecepatan "kuning" 8s atau 9s, tidak perlu berkecil hati karena blognya NeilPatel saja hanya dapat mencapai kecepatan 6s. Sebagian blog AMP juga hanya memiliki kecepatan 7s karena widget menghalangi render kecepatannya.  Segera perbaiki menurut petunjuk TestMySite. 

Kecepatan sangat penting bagi sebuah blog, mau tidak mau sobat harus membuat blog sobat menjadi cepat jika tidak ingin blog jadi sepi karena ditinggalkan oleh pengunjung yang prustasi kelamaan menunggu loadingnya. Dimasa depan sebuah kecepatan akan menjadi keniscayaan, namun pada itu nanti blogger tidak perlu lagi setting kecepatan secara manual karena memang teknologi web telah jauh berbeda dari yang ada sekarang.

Kecepatan itu nyata dan dampaknya juga sangatlah nyata terhadap trafik pengunjung.

10 Komentar

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik kita ya...

  1. blog saya mobile friendly, cuma untuk memuat secara full halaman butuh waktu 8 detik, wahhh saya harus evaluasi nih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Minify 3 elemen ini: HTML, CSS dan JavaScript.

      Lalu rapikan kunjungi link NeilPatel

      Hapus
    2. punya saya 5s, lumayanlah. Kalau gambar widgetnya dikurangi pastinya bisa 3s punya saya. Tapi ya itu penampilannya kurang menawan.

      Hapus
    3. Kompress saja. Saya punya masalah yang sama: ukuran gambar!

      Hapus
  2. Blog saya ada di zona merah. G ngerti cara memperbaikinya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ikuti tutorial di TestMySite, pilih opsi bahasa Indonesia

      Hapus
  3. I see. Jadi paham sekali soal kecepatan blog dan kenapa banyak teman yang membahasnya hehehe. Terima kasih :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Klo mbak Tuteh sudah pakai contempo ya pasti cepat loadingnya :)

      Hapus
  4. tes kecepatan punya google itu kurang memuaskan, bahkan bisa dibilang kurang akurat. saya lebih suka dengan menggunakan testmysite

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak