OPTIMALKAN SEO ONPAGE DENGAN MEMPERBAIKI INTERNAL LINK BLOG

Internal link yang buruk akan terbaca pada mesin telusur dan berakibat kurang baik pada tampilan SEO onPage. Pada tool parameter pengoptimalan online itu biasanya akan mengurangi skor optimasi halaman suatu web atau blogger.

Kalau bicara SEO onpage kita juga akan mendengar SEO off page sebagai hal yang sering di tulis secara bersamaan. Baiklah saya akan mengulang tulisan kami yang sebelumnya:

ilustrasi internal link

Pengertian SEO on Page dan SEO off Page.

Untuk mengoptimalkan peringkat konten pada Halaman website agar mudah di telusuri oleh mesin pencari dan di temukan oleh pengguna maka kita harus mengoptialkan SEO on Page. Dan pada prinsipnya hal ini dilakukan untuk menjadikan konten kita menjadi lebih SEO friendly sehingga mudah di temukan.

Diantara hal hal yang perlu di optimalkan untuk itu adalah:
  • meta description (penjelasan berisi misi halaman)
  • URL title (setiap link atau URL harus berisi judul)
  • alt text untuk gambar (gambar harus di beri alt text dan juga judul)
  • tag title  (setiap tag juga harus dilengkapi dengan judul)
  • internal link (memiliki anchor)
  • site speed (kecepatan loading halaman blog)
Semua hal tentang SEO On Page adalah bagaimana mengoptimalkan halaman 'dari dalam' halaman rumah itu sendiri (internal). Hal ini misalnya dapat dilakukan dengan cara menggunakan template yang baik, cepat, SEO friendly dan up to date. Saya ingin berbagi bagaimana cara mengoptimalkan internal link.

Sedangkan SEO off page berbeda dengan SEO on page, ia adalah segala hal yang berfokus pada urusan 'luar' alias pengoptimalan halaman secara eksternal, misalnya dengan cara mempromosikan halaman web kita di luar sana baik cara gratis (posting di facebook, twitter, dan medsos lainnya) maupun berbayar (misalnya membayar kampanye teratur, buzzer, dll)

Sederhananya, SEO on page membuat konten akan terlihat berkualitas sehingga dapat menyenangkan pembaca dan dapat dengan elbih mudah terdeteksi oleh mesin pencari Google.

Sementara itu, SEO off page membuat suatu halaman website memiliki kredibilitas tinggi sehingga mendapatkan kepercayaan dari Google untuk ditempatkan di ranking teratas.

Kedua tipe SEO ini harus dioptimalkan secara bersamaan, memang tidak bisa jika hanya salah satunya saja.

Cara memperbaiki tautan intenal Link pada halaman Blogger.

Kesalahan yang paling umum pada saat kita menautkan URL atau link di dalam template blogger adalah pada saat membuat tautan menu navigasi halaman blog. Contoh:
<a href='/'>Beranda</a>
  <a href='https://www.tautan1/>Privasi</a>
  <a href='https://www.tautan2/>Link1</a>
  <a href='https://www.tautan4/>Link2</a>
  <a href='https://www.tautan5/>Link3</a>
  <a href='https://www.tautan6/>Link4</a>
   <a href='https://www.tautan7/>Link5</a> 
</div>
Sebaiknya tambahkan anchor text yang menjelaskan tujuan link tersebut sebagai berikut (warna merah):
'title='privasi' atau
'title='sanggahan'
dst..
Hingga menjadi begini:
 <a href='/'>Beranda</a>
  <a href='https://www.tautan1/'title='privasi'>Privasi</a>
  <a href='https://www.tautan2/'title='sanggahan'>Sanggahan</a>
  <a href='https://www.tautan3/'title='link 1'>Link1</a>
  <a href='https://www.tautan4/'title='link 2'>Link2</a>
  <a href='https://www.tautan5/'title='link 3'>Link3</a>
  <a href='https://www.tautan6/'title='link 4'>Link4</a>
   <a href='https://www.tautan7/'title='link 5'>Link5</a> 
</div>
Dengan menambahkan hal tersebut terbukti skor internal link yang tadinya jelek dan hancur menjadi naik secara signifikan.

Jadi untuk blogging lanjutan banyak hal dan PR yang harus di kerjakan, namun jangan pula terlalu terfokus pada hal hal seperti di atas dan lalu melupakan membuat konten halaman blog karena konten tetaplah nomor satu...

Ikuti terus trik, tips, teknik hack dan kabar terupdate dari blog ini! Share:

3 Komentar

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik kita ya...

  1. sepertinya sampai sekarang konten memang enggak ada duanya ya mas, sejelek apapun teplate kalau kontennya bagus pasti ada yang baca sepertinya, he-he

    BalasHapus
    Balasan
    1. konten memang raja, namun bukan berarti tidak arus di optimalkan. Salah satunya melalui cara memperbaiki internal link ini. Terbukti trafik memang meningkat secara signifikan.

      Hapus
  2. Terima kasih banyak buat ilmunya ya Mas, paling tidak jadi sedikit lebih paham tentang cara mengoptimalkan seo on page dan off page.

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak