Mengapa konten video lebih menarik daripada konten tulisan?

mengapa konten video lebih menarik daripada konten tulisan?

Membuat konten tulisan adalah hal yang paling mudah kita lakukan, bahkan ada yang berhasil dengan 'auto generate text' dan menghasilkan konten konten yang hebat. Akan tetapi banyak alasan mengapa mengapa blogging lebih jauh daripada sekedar sebuah hobi, Google sendiri yang menyarankan: Salurkan hobimu dan jadikan uang!

Tetapi tentu saja zaman terus berubah seperti kata pepatah: Tidak ada yang abadi di dunia kecuali perubahan itu sendiri. Misalnya sebentar lagi kita akan menemukan zaman metaverse dunia semesta digital yang terhubung dengan interaksi nyata yang tampaknya akan menggunakan teknologi auction reality massal. Dunia blogging terasa jadi jadul, terutama ketika setiap orang dengan mudah menggunakan 'auto generate text' untuk membuat blog mereka sendiri.

Itu masih lama tapi sudah diambang mata. Yang terbaru adalah prilaku pegguna yang tadinya suka membaca mulai beralih menjadi lebih suka menonton. Dan ini tidak bisa dibantah karena ada generasi komik, generasi video hingga generasi auction reallity. Cara mereka memandang dunia berbeda dengan generasi sebelumnya. Terang saja ketika jaringan 5G hadir  menonton hingga mengupload video bukan masalah besar lagi bandingkan saja dengan zaman tahun 2012 terasa betapa sulitnya nonton Youtube dengan menggunakan teknologi jaringan 3G, loadingnya melilit lilit.

Kisah blogger dan kebiasaan manusia dalam membaca

Pada dasarnya semenjak ribuan tahun tulisan dan kertas di temukan manusia suka membaca, membaca buku, novel dll. Lalu di era digital terjadi degrasi membaca buku, bukan karena manusia telah meninggalkan kebiasaan membaca tetapi mereka beralih ke membaca digital melalui internet. Dan disinilah perusahaan internet sebesar Google dan Yahoo memanfaatkannya. Dunia blogging ikut ketibaan rejeki.

Akan tetapi di era digital perubahan tidak membutuhkan ribuan tahun untuk berubah lagi, teknologi internet berkembang sangat cepat piranti kerasnya mampu meningkatkan kekuatannya nyaris sebelum 5 tahun berlalu misalnya jaringan 3G dan 4G yang dapat membuat orang membaca dengan nyaman di halaman web kini telah hadir jaringan 5G yang membuat orang dengan sangat nyaman nonton konten video online!

Bukan hanya piranti keras, piranti lunak front end software peramban video juga berkembang membuat video semakin nyaman dan semakin ringan di tonton baik live maupun tidak. Akibatnya juga para kreator konten video bermunculan bak jamur suburnya. Ya, kini pembaca seperti memiliki pilihan yang lebih menarik daripada sekedar menikmati konten bacaan. Semua kepala kini menoleh kepada konten video.

Era kejayaan blogger adalah di tahun 2012 yang lalu, waktu itu persaingan masih tidak seperti sekarang dan teknologi robot Google masih bersahaja. Hari ini untuk mendapatkan trafik orang harus bekerja ekstra keras, mulai dari menerapkan SEO, membentuk Group dan Forum, blogwalking, berbagi ke medsos. Sayangnya semua itu kini tampak sudah sampai ke titik nadir, kecuali bagi para blogger lama yang mapan.

Maka untuk membangun 'sisa sisa keberuntungan' di dunia blogging para blogger tampaknya harus melalui cara diantaranya berikut:

Menerapkan SEO
Menerapkan niche
Bekerja keras dan konsisten
Dan masih banyak lagi

Dan bagi yang mengharapkan penghasilan melalui adsense penghasilan di blogger itu tentu saja harus memiliki traffik yang tinggi namun di banding dengan para Youtuber sebenarnya kalau dari segi trafik pengunjung pengasilan blogger lebih besar dengan trafik lebih kecil sedangkan menjadi seorang youtuber kita harus memiliki viewer ratusan ribu baru atau bahkan jutaan viewer barulah mendapatkan penghasilan yang signifikan.

Akan tetapi itu tadi, menurut hasi riset prilaku pengguna internet memang semakin lama semakin banyak menonton konten video ketimbang membaca, ini terjadi karena internet semakin cepat dan teknologi format video semakin bagus dan ringan. Bahkan di negara seperti Korea selatan dan negara negara maju lainnya halaman halaman blog mulai ditinggalkan oleh generasi mudanya.

Dan belum lagi kemungkinan di setujuinya penanaman chip sehalus sepersepuluh rambut ke tengkorak kepala manusia di masa depan dimana pengatahuan apa saja dapat di transfer secara nirkabel sesuai bakat orang tersebut ke dalam kepala manusia. Teknologi Tesla Elon Musk ini di klaim jauh lebih aman daripada standar minimal pengobatan. Ketika itu chip tersebut juga memiliki kemampuan menyimpan ingatan dan bekerja dengan kecepatan melebihi syaraf manusia, pingin hafal kamus setebal webster? 

Tinggal transfer dan chip akan bekerja 'terhubung' ke penyimpanan dasar offline dan sistem online dengan mudah. Mana lagi jaringan internet akan terus meningkat kecepatannya, bukan hanya sekedar jaringan 5G, tapi mungkin sudah satujuta kali G he he he...

Teknologi ini bukan sekedar sebuah rencana tapi versi awalnya benar benar sudah terwujud dan telah di uji cobakan ke monyet yang membuat dunia tercengang karena monyet tersebut mampu memainkan game komputer hanya melalui 'pikiran'. Jelas teknologi yang di sebut neuralink ini mampu meningkatkan bukan hanya kecerdasan, daya ingat tapi melampui kapasitas fisik biologis manusia.

 

Ikuti terus trik, tips, teknik hack dan kabar terupdate dari blog ini! Share:

10 Komentar

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik kita ya...

  1. Mungkin kedepannya ngeblog hanya bisa dijadikan sekedar hobi saja karena untuk mendapatkan uang dari adsense sepertinya susah, soalnya orang lebih tertarik menonton video dari pada baca tulisan kecuali bagi yang gemar membaca. Tapi sayangnya makin sedikit orang seperti itu

    BalasHapus
  2. Kalau Untuk Hiburan Konten Video Menarik tetapi untuk tutorial rata2 masih merujuk ke Tulisan , dan untuk maa Depan mungkin sejenis Blogging akan makin maju cuma berbeda , bahkan kemungkinan setiap orang akan Memiliki website seperti jaman sekarang hampir tiap orang Punya Profil di medsos ,,

    kalau membuat website dipermudah seperti kita membuat profil difb atau di tempat lain maka maka akan terjadi jaman itu tiap orang bukan bertanya ada fasbuk ngak tapi ada website ngak aku mau berkunjung hahahahh ini hayalanku Bang ,,

    BalasHapus
  3. Mungkinkah salah satu penyebabnya karena mayoritas orang Indo males baca? Sehingga konten-konten video lebih diminati dan cepat mendapat respon.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bukan di Indonesia, tapi awal tren video ini terlebih dahulu di mulai di Jepang, Korea selatan, dan amerika serikat. Yang paling parah di amerika awalnya orang beralih membaca dari buku konvensional ke buku digital.

      Hapus
  4. Jutaan lalu saat manusia belum menciptakan huruf mereka membuat gambar di goa. Jadi sebetulnya manusia sangat visual. Tapi aku lihat memang orang yang suka baca rata-rata lebih pintar dan literasinya bagus.

    BalasHapus
  5. Pantes banyak blogger yang belajar bikin video untuk jadi vlogger. Mengikuti perkembangan zaman itu perlu, jika ingin terus eksis.

    BalasHapus
  6. Lebih enak nonton video ketimbang membaca..


    Serupa dengan makanan enak belum tentu sehat.
    Misalnya? Nasgor


    Maanfaat dari nonton dan membaca?
    Sama sama punya manfaat tersendiri,, yang penting diseimbangkan,,, karena maanfaat dari membaca gak bisa kita dapat hanya skadar nonton video, dan bgitu sebaliknya....


    Tapi klo pen serba tahu harus rajin membaca.. karena dunia membaca umurnya lbih tua... video hanya menyediakan rangkuman, membaca menyediakan semuanya

    BalasHapus
  7. Menurut saya video lebih mengena sehingga orang memilih nonton video dari pada baca apa penjelasan tentang video itu sendiri.

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak