Begini cara menyisipkan kode HTMl ke dalam kotak komentar blogger blogspot

Tidak seperti Kolom pada komentar Disqus, kolom komentar blogspot di bangun dengan format yang berbeda pada struktur blanko komentarnya. Pada kotak komentar Disqus kita dapat menuliskan format HTML dengan bebas. 

Memang ribet. Contohnya bisakah Anda menuliskan kode seperti di dalam gambar ini kedalam kotak komentar blogspot? Bagaimana saya melakukannya?:

cara menyisipkan kode HTML ke dalam kolom komentar blogger blogspot

Pernahkah Anda mau menanyakan perihal kode kepada pemilik blog dan mengkopi kode tersebut lalu mempastekannya kedalam komentar blogspot? Apa yang terjadi? Komentar tidak muncul atau tidak bisa di eksekusi karena format komentar blogger tidak "memberikan izin" kita menuliskan kode kode HTML ke dalam blankonya. 

Namun pada beberapa kasus terdapat triks sebagai berikut apabila kita ingin menyisipkan komentar berisikan kode kode HTMl kedalam komentar blogspot: 

1. Cara pertama:

  1. Untuk menyisipkan sebuah link atau tautan gunakan <i rel="link=//example.com">teks disini</i> Tanpa menggunakan https: dan http:
  2. Untuk menyisipkan sebuah kode yang pendek gunakan <i rel="code">kode disini</i>
  3. Untuk menyisipkan sebuah kode yang panjang gunakan <i rel="pre">kode disini</i>
  4. Untuk menyisipkan sebuah teks Tebal gunakan <strong>teks tebal disini</strong>
  5. Untuk menyisipkan sebuah teks Miring gunakan <em>teks miring disini</em>
  6. Untuk menyisipkan sebuah gambar gunakan <i rel="image">url gambar disini</i>
Cara diatas cuma misal saja hanya berlaku pada beberapa jenis template yang strukturnya telah dibuat sedemikian rupa. Tapi yang jelas cara diatas ribet banget ya mending kita pilih cara kedua.

2. CARA KEDUA:

Cara ini paling mudah. Misal Anda mau menuliskan, menyisipkan atau mem"pastekan" suatu kode HTML kedalam kotak komentar terlebih dahulu kita harus mengkopi seluruh kode tersebut dan mem"parse"kannya kedalam kotak parse online yang banyak tersedia di Google, silahkan kunjungi:
BLOGCROWDS
Pastekan terlebih kode disana dan lalu klik tombol "PARSE" berada dibawah kanan kotak parse tersebut, setelah hasil parse muncul copy seluruh kode tersebut dan pastekan kedalam kotak komentar blogspot dan publish. Coba sajalah.

www.editblogtema.net

7 Komentar

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik kita ya...


  1. Heemm ternyata untuk lebih muda harus diparse dulu yaa mas..😄😄

    Ketimbang harus ribet seperti contoh nomor 1..

    Ok thanks mas tutorial kode html kerennya..👍👍

    BalasHapus
  2. Kalau di kolom komentar saya, jika ada yang menyisipkan link hidup, tidak muncul.

    BalasHapus
  3. Kemaren penasaran cara orang menyisipkan link saat komen, ternyata dengan kode html begini yah.

    BalasHapus
  4. keren infonya, cuma belum pernah coba sih mas, takut acak-acakan natinya,..he-he

    BalasHapus
  5. Pake ...?
    Saya selama ini pake

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak