PAMIT. Ikut-ikutan pamit Cuti Ngeblog?

pamit
Ngeblog atau kegiatan blogging ada cutinya gak sih.  Wah itu pertanyaan lucu, tapi terkadang memang karena menulis harus mengikuti mood,  saya bisa vacuum juga beberapa waktu,  tapi itu tidak berangsung lama.  Biasanya saya melakukan perjalanan diam diam seorang diri. Sampai ke tempat tujuan menggunakan jasa travel lokal. Coba coba vlogging dengan video lawas..
Nah di tempat itu saya berusaha berinteraksi sesaat dengan orang,  melakukan kegiatan apa saja dengan orang orang yang selama ini asing. Setelah puas dan pulang ke hotel hanya untuk tidur hingga berjam jam bahkan berhari hari,  aneh bukan?  Sayangnya saya juga bukan seorang blogger traveling,  dan perjalanan yang saya lakukan baik ke luar negeri dan lokal juga sangat jarang. Introvert seperti saya selain soliter juga tidak suka repot.

Setelah kembali seperti biasa saya akan melupakan tempat tersebut berikut orang orang yang telah saya kenal.  Penyakit yang paling dibenci oleh keluarga saya adalah: Saya tidak mudah terkesan,  mudah melupakan hal hal yang menurut saya sepele namun bagi mereka ternyata sangat penting.

Blogging saya adalah blogging jatuh bangun,  penuh kekonyolan. Bahkan beberapa blog sudah lupa atau berubah jadi blog apa. Mulai dari belum berkeluarga.  Semua proses coba coba saja. Pernah samasekali gak ngeblog hingga 9 tahun berlalu dan mulai lagi tahun 2018 yang lalu karena sedang belajar koding secara otodidak. Mencoba menuangkan dan berbagi pengalaman tips dan trik blogging dengan tekanan pada template.

Sedianya blog saya adalah blog hobi,  terbuka dan kontennya gratis. Saya tidak ada beban apa apa jika orang menyukainya. Semuanya terserah pembaca.  Namun sebagai seorang blogger,  saya akan melakukan yang terbaik.

Blog saya juga pernah di monetisi,  sebelum akhirnya dilepas. Saya akhirnya sadar ternyata tidak siap mengelola iklan di halaman blog walaupun itu mendatangkan uang. Hobi lebih menyenangkan jika tanpa beban dan total.

Jika perusahaan tempat saya bekerja Sabtu-Minggu adalah "off" maka saya akan  jalan jalan,  tidur,  makan dan nonton filem,  guys...Kalau tidak ya apa boleh buat saya masuk kerja, dan hari minggu baru libur.


www.editblogtema.net

3 Komentar

Silahkan berkomentar sesuai dengan topik kita ya...

  1. tapi... itu istimewanya blog berbanding soc-med yang lain hehehe

    BalasHapus
  2. Kaget saya lihat judulnya, kirain pamit beneran mas....
    Pamit sekarang kok jadi viral ya😂

    BalasHapus
    Balasan
    1. ha ha ha ha...judul ini masih sakti menaikan trafik

      Hapus
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak